Popular Posts--------------------------------------

Bocchi seki :lonely seat

Posted by Unknown
On Agustus 05, 2013

Salah satu universitas yang paling bergengsi di Jepang, Kyoto University, telah memasang kursi dan meja baru di ruang makan.


Kursi dan meja itu disebut "Bocchi seki" (ぼっ ち 席), dengan "bocchi" yang berarti "sendiri" dalam bahasa Jepang.Bocchi seki (lonely seat) yang dilengkapi sekat sepanjang 50 cm.



Dalam kebanyakan budaya, pergi makan siang bersama teman-teman adalah salah satu cara bersantai, namun sepertinya hal inilah yang dihindari oleh para mahasiswa Kyoto University. Mereka adalah orang-orang sibuk yang tidak selalu punya waktu untuk duduk dan mengobrol. Untuk menghindari kondisi tersebut, mereka meminta sebuah solusi praktis kepada pihak universitas.


Menurut Asahi News, 'kursi kesepian' ini tampaknya sangat populer di kampus. Kalau mahasiswa-mahasiswa Jepang sedang sibuk (terutama bagi mereka yang kuliah di universitas top), mereka tidak selalu punya waktu untuk bertemu dan ngobrol dengan teman-teman. Dan juga, karena makan sendirian tidak selalu menyenangkan, pihak universitas memasang dinding pemisah agar yang makan bisa memiliki privasi.

"Jika anda sedang duduk di sebuah meja makan sendirian, itu seperti memperlihatkan kalau anda tidak punya teman dan itu memalukan," kata salah satu mahasiswa. "Ketika saya tidak punya banyak waktu atau sedang terburu-buru, kursi kesepian ini sangat nyaman," kata seorang mahasiswi.

Related Post

 

0 komentar:

Posting Komentar